Rabu, 11 April 2012

Bedah Produk !! TASBIH VS BLACKBERRY

Ke 2 benda ini mempunyai jelas punya keunggulan masing masing, mari kita bahas satu satu..
  • FUNGSI 
Mempunyai kesamaan yaitu sama sama merupakan alat komunikasi, yup Tasbih adalah mediator penghitung dzikir kita dimana dengan dzikir yang khusuk kita dapat berkomunikasi dengan sang Pencipta Alam Semesta ini, sedangkan BB adalah mediator berkomunikasi dengan sesama manusia ,
bisa dengan keluarga ,teman kerja,teman bisnis, teman curhat ,temannya teman , temannya teman yang punya temen cantik/ganteng dsb .hehehe



  • FLEXIBILITAS
Tasbih biasanya tidak membawa kemana mana , cukup dirumah saja ..ya kadang kadang dibawa ke masjid ketika mau sholat berjamaah , kalo dibawa ke Mall nanti takut di katain orang orang " wah ada anak buahnya Syech Puji neh ...." hehehhe
Berbeda dengan Tasbih , BB kerap dibawa kemana mana , mulai dari kamar tidur,kamar mandi sekolah,pasar,kantor,mall dsb pokoknya jangan sampai lepas deh , yg lagi berbisnis berharap ada BBM dari klien yg mau order barang, yang lagi jatuh cinta berharap ada BBM dari doi " Hai cityaaa..gi ngapain? kmyuu dah maem?? (alay Mode On) yg lagi butuh utangan berharap BBM " oyi jes ente butuh berapa M ?? kwkwkwkkkwkwkw

  • KARATERISTIK PENGGUNA

Pengguna tasbih dan BB sama sama khsuyuk , tp masih ada perbedaannya lho.. , kalo kita mau mengajak bicara orang yg masih menggunakan tasbih ,pasti kita akan mengurungkan niat "ah nanti saja deh , setelah tasbih'an aja " berbeda dengan pengguna BB yg lagi khusyuk berBBM'an ketika kita ajak bicara, atau mendiskusikan sesuatu pasti jawabannya singkat padat dan jelas "ohhh yaa, ehhmmm , ya ya ya , oke oke ..." karena sangking khusyuknya :P
 

  • BIAYA PENGGUNAAN
Pengguna Tasbih tidak menggunakan uang seperspun untuk berkomunikasi dengan Sang Pencipta, sedangkan BB untuk berkomunikasi dgn teman lainnya  dikenakan biaya, tergantung Operatornya dan bisa dibayar harian,bulanan , atau tahunan ( BB paket tahunan onok ta rek ?? :) ) saya jelaskan agar
tidak salah membayar , Operator disini adalah penyedia layanan komunikasi seperti Telkomsel , XL ,Axis ,IM3 bukan Operator warnet ataupun Operator
SPBU ( mulai dari 0 ya pak?? ) :P

  • LIFE STYLE
Untuk yang satu ini Tasbih tidak bisa digunakan sebagai gaya hidup , karena sifatnya lebih pribadi . dalam pergaulan dengan teman teman ambil contoh
ketika nongkrong sama sama yang dikeluarkan pasti BB masing masing bukan Tasbih masing masing... kalo tasbih yang dikeluarkan pasti ada ynag nyletuk " Bro .. habis traweh dimana"?? :P

  • TROUBLESHOUTING
Pengguna BB , biasanya panik ketika Baterainya drop .. buru buru mencari charger dan listrik agar komunikasi tidak terhenti,serasa dunia ini berhenti berputar "ahhhhhhh.... why?? mengapa?? sungguh sialnya diriku hari ini BATERAIKU DROP "( sori penulis agak  lebay) , untuk pengguna Tasbih gak perlu kuatir
karena Tasbih gak perlu charger, yang diperlukan adalah segelas air putih .. karena terlalu lama bertasbih juga menyebabkan tenggorokan kering


- KESIMPULAN

Alangkah bahagianya kita bila bisa menggunakan 2 alat komunikasi ini secara berimbang , Komunikasi dengan Sang Pencipta tak pernah putus begitu juga dengan
teman-teman kita
"hablumminannas hablumminallah"

Sekian dari saya , apabila ada salah salah tulisan harap dimaklumi karena eh karena ... judi itu haraaaaammm .. (rhoma irama)

Wassalamualaikum Wr,wb


Tidak ada komentar:

Posting Komentar